FAQ Kuratorial:

Pengarsipan itu apa sih?

Simpelnya, pengarsipan adalah segala kegiatan pengumpulan segala bentuk rekaman/ catatan/ data/ dokumentasi/ atau informasi dari sebuah kegiatan. Kamu juga boleh menyebutnya dengan pencatatan atau penelusuran, apapun yang berhubungan dengan perburuan data dan cerita.

Gimana caranya melakukan pengarsipan?

Tidak ada metode saklek untuk pengarsipan. Kamu bisa berburu artikel, wawancara, merekam, atau cara-cara jungkir-balik apapun untuk mengumpulkan cerita.

Apa aja sih yang bisa diarsip?

Apa saja asal kegiatan atau objeknya punya cerita/ data. Dari mulai peristiwa sejarah, kegiatan apapun, hingga pengalaman personal. Mok kiro daftar jeneng mantanmu kae uduk arsip? Arsip lho kui!

Bentuk keluaran pengarsipan apa aja?

Macam-macam, dari mulai kumpulan data hingga karya seni. Tergantung kreativitasmu sampai mana.

Kenapa pengarsipan itu penting?

Kalau kamu punya arsip = kamu punya catatan = kamu nggak akan lupa. Dengan membuat arsip, kita mengumpulkan data, merawat ingatan, memperpanjang umur karya, dan menulis sejarah.

Contoh-contoh arsip?

Akeh tenan!

Misale arsip sejarah di ANRI (https://sejarah-nusantara.anri.go.id/id/archive/),

Arsip seni rupa Indonesia di IVAA (http://archive.ivaa-online.org/)

Arsip musik di Irama Nusantara (http://iramanusantara.org/#/)

 Kalau di Tulungagung, misalnya apa?

Banyak banget yang bisa diarsip, dari seni tradisi, kontemporer, kearifan lokal, dan budaya-budaya setempat yang belum ditulis. Dari mulai Ketoprak Siswobudoyo, cerita simbahmu soal pranata mangsa, sampai pameran komunitas dan buuuuanyak lainnya.

Siapa yang boleh daftar program pengarsipan?

Kamu.

Cara daftar seperti apa?

Cari ide →  s.id/gt-bktl → ojo kakean mikir, gas wae!

Dana pendukung dipakai buat apa?

Untuk membantu proses pengarsipan, sopo ngerti butuh ngopi ro wawancara, atau beli kuota internet, jajan ben iso mikir. Apapun yang bisa melancarkan proses pengarsipanmu.

 

FAQ Performans Kolaboratif

Apa itu performans kolaboratif?

Garis besar perform kolaboratif adalah sebuah keterlibatan dua atau lebih musisi atau seniman dalam penciptaan sebuah karya

Bagaimana cara bikinnya?

tidak ada batasan khusus dalam proses pembuatanya, bebas menggunakan media apapun selama pengaplikasian dan presentasinya bias dilakukan

Siapa yang boleh kolaborasi?

Siapapun yang mempunyai ide karya

Pertunjukan apa yang bisa didaftarkan?

Semua disiplin pentas bias ditampilkan, musik, gerak tubuh, suara, experimental dll. dengan syarat tidak ada unsur SARA dan kebutuhan politik sensitive dlm konstruksi masyarakat

Teknis penampilan gimana?

Penampil dapat menghadirkan karyanya dan memungkinkan untuk di tampilkan secara live.

Bolehkan seniman luar kota daftar?

Dipersilahkan untuk seniman luar kota dengan syarat bisa dan bersedia hadir di lokasi yang telah ditentukan (Tulungagung).

Dana pendukung buat apa?

Dana pendukung disediakan untuk kebutuhan perform, setting, dan kebutuhan yang menunjang jika tidak memungkinkan seniman tersebut untuk membawakannya di panggung seperti penyewaan, pengadaan dan hal hal diantaranya.

Contoh performans kolaborasi seperti apa sih?

Contoh : seniman A adalah seorang penyanyi seriosa, akan tetapi dia ingin tampil dengan background musiknya seniman B yang backgroundnya adalah pemain suling naga jathilan. Maka mereka sepakat berkolaborasi dengan menampilkan ide mereka maka itu sah sah saja disebut kolaborasi.